Kamis, 09 Maret 2017

HW MTS MUHAMMADIYAH 3 SEDAYULAWAS BERJELAJAH

HW MTS MUHAMMADIYAH 3 SEDAYULAWAS BERJELAJAH 



Tepat sebelum menjelang Ulangan Tengah Semester (UTS) yang nanti akan dilaksanakan hari Senin, tanggal 13/03/17. Anak HW MTs Muhammadiyah 3 Sedayulawas melakukan penjelajahan ke jalan menuju gunung untuk mengenal alam lebih dekat lagi. Kamis (09/03/17).

Dalam penjelajahan ini anak-anak di instruksikan untuk melaksanakan tugas yang didapat disetiap pos yang ada, adapun pos dalam penjelajahan ini dibagi menjadi 5 pos dengan tugas yang berbeda-beda. Ungkap Salman Al Farisi selaku ketua pengurus HW.

Dalam penjelajahan anak-anak di harapkan bisa mandiri dan bisa berkreatif dalam mengikuti setiap latihan HW yang dilaksanakan setiap hari kamis tepat pukul 14.00-16.00. Ujar Muhammad Kholis selaku Pembina HW.

Dalam penjelajahan ini diikuti oleh seluruh siswa-siswi MTs Muhammadiyah 3 Sedayulawas mulai kelas 7 sampai kelas 8. (Liez)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar